Diberdayakan oleh Blogger.

Perawatan Wajah Berjerawat Secara Alami

Perawatan Wajah Berjerawat Secara Alami - Jerawat menjadi momok yang menakutkan, baik bagi wanita maupun pria, bagaimana tidak jerawat akan membuat penampilan kita tidak menarik dan kusam. Banyak cara yang di lakukan untuk mengatasinya dengan menggunakan berbagai produk untuk jerawat, namun terkadang hasilnya tidak memuaskan.  Jika Anda sudah mencoba perawatan dengan bahan kimia dan hasilnya tidak maksimal, cobalah perawatan alami.

Perawatan Wajah Berjerawat Secara Alami
Lakukan ini perawatan secara alami ini secara rutin, tidak hanya jerawat saja yang pergi, kulit wajah cantik dan terawatpun akan Anda dapatkan. So, banyak keuntungan yang akan Anda dapatkan jika melakukan perawatan secara alami. Apa saja sih bahan alami yang di gunakan untuk mengatasi jerawat pada wajah? Yuk kita simak bersama!

Air lemon

Sifat asam dengan kandungan vitamin C yang dimiliki oleh lemon dapat meringankan ruam merah dan peradangan pada kulit, yang disebabkan oleh jerawat. Tidak hanya menghilangkan jerawat, air lemon juga berfungsi  menghilangkan noda bekas jerawat dan mencerahkan kulit., sehingga banyak produk kecantikan menggunakan lemon sebagai bahan dasarnya. Ambil kapas dan beri tetesan air lemon. Usap daerah kulit yang berjerawat dengan air lemon. Untuk hasil optimal lakukan perawatan ini di malam hari sebelum tidur.

Masker madu

Banyak sekali manfaat madu, tidak hanya untuk dikonsumsi  tetapi juga sangat bagus digunakan untuk perawatan untuk kulit, terutama pada wajah.  Masker madu merupakan resep alami dipercaya ampuh untuk mengatasi  jerawat yang membandel.  Madu merupakan antibiotik alami dan dapat menarik kotoran dan debu yang menempel di wajah sekaligus mampu melembutkan kulit wajah.  Campurkan dua sendok makan madu dengan satu sendok teh bubuk kayu manis, dan oleskan pada wajah. Diamkan selama 20 menit, kemudian bilas dengan air hangat.

Masker pepaya

Sudah sejak pertengahan abad ke-14 pepaya di gunakan untuk mengatasi  jerawat, seperti di Amerika Selatan dan Tengah, kemudian Asia dan Eropa. Enzim Papain yang terdapat dalam buah pepaya, terbukti efektif dalam mengurangi peradangan jerawat, selain itu pepaya memiliki kemampuan exfoliating (mengelupas) yang dapat mengangkat sel-sel kulit mati sehingga juga bisa membuat  kulit yang lebih bersih dan tentu saja bebas jerawat. Ambil pepaya secukupnya dan haluskan hingga menjadi pasta. Oleskan pada kulit wajah dan biarkan hingga kering sekitar 15 menit. Kemudian bilas wajah dengan air dingin hingga bersih.

Gunakan bawang putih

Meskipun memiliki bau yang menyengat bawang putih ternyata memiliki sifat antiseptik mengandung anti-bakteri dan anti-viral yang dapat membunuh bakteri yang ada dalam pori-pori dan mengurangi peradangan pada kulit. Potong satu siung bawang putih jadi dua bagian, dan gosok pada daerah yang berjerawat. Sebagai alternatif, Anda membuatnya menjadi pasta dengan cara menghaluskan dua siung bawang putih kemudian mengoleskannya pada jerawat. Biarkan selama 15-20 menit lalu bilas dengan air hangat. Ini berkhasiat untuk membantu menghilangkan ruam merah serta mengobati radang akibat jerawat.

Gunakan baking soda

Emma Stone, Artis Hollywood  punya rahasia yang mudah dan murah untuk mempercantik kulitnya . Apa rahasianya? ternyata baking soda.  Baking soda merupakan  bahan yang bagus untuk melakukan peeling atau pengelupasan dengan  teksturnya  yang kasar, tapi tidak terlalu kasar untuk mengangkat sel - sel kulit mati serta membersihkan kotoran dan mengurangi bekas kemerahan di wajah. Campur kan baking soda dengan sedikit air untuk membentuk pasta kental. Oleskan pasta ini pada jerawat dan biarkan sampai kering. Bilas wajah dengan air hangat, dan ulangi proses tersebut setiap hari.

Inilah lima cara alami untuk mengobati jerawat yang membandel. Selamat mencoba! Untuk artikel menarik lainnya lihat juga perawatan wajah Ala wanita thailand.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar